Selasa, 25 Juni 2024

Babinsa Koramil 09/Kaliwungu Matun Gulma dalam Pendampingan Petani

Anggota koramil 09/kaliwungu Babinsa desa karangampel serma munawir melaksanakan  pendampingan petani menggarap sawah, pendampingan kegiatan petani diharapkan dapat memberikan semangat untuk memotivasi petani binaan dalam mengolah lahan pertaniannya, rabu (26/06/2024).

 

Dalam pelaksanaan pendampingan petani ini dalam mengarap sawah pada MT 2 ini  diharapkan bisa meningkat dan  bertujuan untuk memberi dan memotivasi petani dalam upaya meningkatkan swa sembada pangan dan juga peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam hal ini petani binaan.


“Diharapkan dengan kegiatan pendampingan dapat memberikan dampak positif untuk kemajuan pertanian. Babinsa akan terus mendampingi dengan turun langsung membantu petani.”ungkap Babinsa Serma munawir.


Dalam pelaksanaannya kali ini Serma munawir membantu dengan cara matun gulma d sela2 tanaman padi. Selain itu juga dirinya memberikan edukasi kepada petani tentang sistem tanam yg dapat membuahkan hasil panen yang lebih baik.


“Sebagai Babinsa, mengajak kepada masyarakat binaan agar dapat memanfaatkan lahan yang ada supaya diaktifkan atau dimanfaatkan untuk pertanian, sehingga dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan pangan untuk sehari-hari.” Tambahnya (Kodim 0722/Kudus).

.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pemasangan Spanduk Sinergitas TNI-POLRI Sukseskan Pilkada 2024 Di Wilayah Dawe

KUDUS – Babinsa Desa Piji Koramil 07/Dawe Peltu S. Kriswidhiyono bersama  Bhabinkamtibmas Desa Piji, Aiptu Noor Faiz S. H melaksanakan kegia...